creativestation.id – INOVASI baru yang sedang dikembangkan oleh OpenAI digadang-gadang menghasilkan musik berdasarkan perintah teks maupun suara. Merujuk ulasan Tech Crunch , Sabtu, 25 Oktober 2025, alat ini dapat digunakan untuk menambahkan musik ke dalam video yang sudah ada. Fungsi lainnya adalah memberi iringan gitar atau alat musik pada trek vokal yang sudah direkam.
Belum ada kejelasan soal rencana OpenAI meluncurkan mesin pembuat musik otomatis. Alat digadang-gadang berpotensi menjadi produk mandiri—bukan sekadar fitur tambahan di ChatGPT atau Sora—aplikasi video OpenAI.
Ulasan yang sama menyebutkan bahwa OpenAI bermitra dengan sejumlah mahasiswa dari Juilliard School, sekolah seni pertunjukan ternama di New York. Menjadi bagian dari pelatihan model AI, para pelajar itu digandeng untuk memberi anotasi pada partitur musik.
OpenAI memang pernah meluncurkan model musik generatif, namun hal itu terjadi jauh sebelum perilisan ChatGPT. Kini perusahaan lebih fokus mengembangkan model audio untuk mengubah teks menjadi suara ( text-to-speech ) dan sebaliknya. Beberapa pengembang AI lain juga memiliki generator musik sendiri, seperti Google dan Suno.
Bicara soal musik buatan akal imitasi (AI), Spotify bulan lalu mengumumkan sejumlah kebijakan yang akan memperketat penyaringan konten berbasis AI, mengurangi spam, serta melarang kloning suara. Penyedia layanan streaming musik itu menyatakan akan mengadopsi standar industri baru untuk mengidentifikasi dan memberi label pada musik berbasis AI, yakni Digital Data Exchange (DDEX).
Baca juga : Gen Z Auto Heran! 8 Cara Boomer Gunakan Teknologi
Dalam sistem DDEX, label, distributor, serta mitra musik wajib melaporkan penggunaan AI melalui kredit lagu. Artinya, harus ada perincian tentang bagian yang memakai AI, misalnya pada vokal, instrumen, maupun tahap pascaproduksi. “Kami tahu bahwa AI akan dipakai di berbagai level, dengan artis dan produser menggabungkannya dalam alur kerja kreatif mereka,” ujar Kepala Global Pemasaran dan Kebijakan Spotify Sam Duboff.
Untuk informasi dan perkembangan informasi menarik lainnya, ikuti terus Creativestation.id – sumber referensi kreatif untuk inovasi, bisnis, dan teknologi.









Leave a Comment