Dua Siswa Siswi ini Latihan Jadi MC di Tempat Karaoke, Aksinya Bikin Netizen Terhibur

Dicky Wicaksono

October 5, 2025

2
Min Read
Dua Siswa Siswi ini Latihan Jadi MC di Tempat Karaoke, Aksinya Bikin Netizen Terhibur (TikTok/@_alifah121)
Dua Siswa Siswi ini Latihan Jadi MC di Tempat Karaoke, Aksinya Bikin Netizen Terhibur (TikTok/@_alifah121)

On This Post

Creativestation.id – Baru-baru ini, dua siswa siswi mendadak jadi sorotan usai video mereka berlatih menjadi MC di tempat karaoke viral di media sosial.

Dilansir dari unggahan akun TikTok @_alifah121 pada Sabtu (27/9/2025), terlihat mereka menggunakan baju Pramuka dan tengah mempersiapkan diri untuk acara Fista Festival.

Meskipun hanya berada di sebuah ruang karaoke, keduanya tampil percaya diri layaknya membawakan acara besar seolah benar-benar berdiri di atas panggung.

Mereka bahkan sempat menyebut ada “beribu-ribu orang” di ruangan itu sambil mencoba mengajak penonton untuk tepuk tangan dan cek ombak,

Tak hanya itu, siswa siswi tersebut juga membuka sesi QnA hingga menyebutkan nama guest star. Lucunya, nama-nama artis yang dilontarkan bukan sembarangan, melainkan penyanyi terkenal seperti Nadin Amizah hingga Hindia.

Baca Juga: Mahasiswa Ini Kasih Bunga ke Cewek Ditemani Dosen, Bikin Netizen Terhibur

Aksi kocak ini sontak menuai banyak komentar dari warganet. Sebagian besar mengaku terhibur dan menyebut latihan mereka sangat out of the box.

Ada juga yang menyoroti kalimat-kalimat “sakral” khas MC yang kerap muncul di berbagai acara, dan dengan luwesnya diucapkan oleh dua siswa siswi itu.

“Luar biasaa. Bener banget. Yang pastinya. Cek ombak dulu. Kurang semangat nih. Udah pada makan belum?” Ujar akun @khaiz***.

“Suaranya ciri khas banget wkwkwk,” ujar akun @messa***.

“Kata-kata andalan: LUUUAAARRR BIIIAAASSSAAA,” ujar akun @acc***.

Video tersebut akhirnya viral karena menampilkan kreativitas dan kepercayaan diri mereka yang mampu mengubah ruang karaoke sederhana menjadi panggung besar dengan imajinasi yang luar biasa.

Baca Juga: Prof. Sugiyono, Sosok Legendaris di Balik Kutipan Skripsi Mahasiswa Indonesia

Leave a Comment

Related Post