Creativestation.id – Baru-baru ini, seorang ayah yang memberikan pesan mendalam kepada menantunya di pernikahan putrinya viral di media sosial.
Dilansir dari unggahan akun TikTok @capturaweddings pada Minggu (12/10/2025), terlihat ayah dari mempelai perempuan tersebut memohon kepada menantunya untuk menyayangi putrinya.
Jika suatu saat putrinya tidak cocok sebagai orang tua, maka sang ayah siap menerima kembali putrinya dalam keadaan utuh.
“Mohon disayangi. Jika memang suatu saat putri saya tidak cocok sebagai orang tua, maka saya siap menerima kembali putri saya dalam keadaan utuh,” ucapnya dalam video.
Dalam unggahannya, setelah memberikan pesan mendalam kepada menantunya, ia tak kuasa menahan air matanya yang mulai mengalir.
Lalu dengan ekspresi terharu, ia pun memeluk putrinya yang akan segera berkeluarga dan berpisah dengan dirinya.
Selain itu, ia juga ditenangkan oleh istri dan anak laki-lakinya dengan menepuk-nepuk bahunya serta memberikan afirmasi positif.
Baca Juga: Bapak Ini Cerita 87% Ayah Telantarkan Keluarganya Karena Sakiti Pasangan
Unggahan tersebut sontak menarik perhatian netizen. Banyak dari mereka yang turut merasa terharu terhadap pesan yang disampaikan oleh ayah tersebut.
“Siapa pengantin wanita yang beruntung itu karena memiliki ayah seperti beliau?” ujar akun @mommy***.
“Siapa wanita yang beruntung itu?” ujar akun @rrrrr***.
“‘Saya akan menerima kembali anak dalam keadaan utuh’. langsung nangis diriku,” ujar akun @eticha***.
“Waktu aku nikah, bapakku biasa aja. Mungkin bahagianya lebih besar karena bebannya hilang,” ujar akun @hi111***.
“Bapakku gak ada nangis-nangisnya nikahin aku. Tapi bilang diem-diem ke aku ‘kalo suami kamu macam-macam kasih tahu biar bapak sama abang hantam’. Kaget banget,” ujar akun @sitiis.
Baca Juga: Grup WhatsApp “Bismillah 2025 Nikah” Benar-Benar Terwujud, Tiga Cewek Ini Menikah di Tahun yang Sama
Leave a Comment